Destinasi Wisata Gilimanuk Terbaik Wajib Untuk dikunjungi

www.wisatabanyumudal.com – Pilihan destinasi wisata Gilimanuk yang dekat dengan Pelabuhan merupakan salah satu destinasi yang wajib Anda kunjungi Ketika berwisata ke Pulau Dewata. Terutama bagi Anda yang melakukan wisata alam melalui jalur laut, sehingga lebih cepat sampai di tempat wisata sekitaran Gilimanuk. Destinasi wisata yang ada di Gilimanuk sendiri sangat beragam, dan di setiap keindahan alam tersebut menyimpan kisahnya sendiri.

Bagi kalian yang sedang merencanakan liburan, ini saat yang tepat untuk Gilimanuk menjadi salah satu destinasi wisata kalian. Tenang saja kami telah merangkum beberapa destinasi wisata Alam terbaik di Gilimanuk yang bisa menjadi pilihan anda Ketika sedang melakukan Wisata. Berikut destinasi Wisata Gilmanuk yang wajib dikunjungi Ketika sedang berlibur :

1. Pantai Karang Sewu

Pantai Karang Sewu merupakan salah satu pantai yang paling dekat dengan Pelabuhan Gilmanuk, Jarak dari Pelabuhan sendiri hanya sekitar 2km saja. Pantai Karang Sewu sendiri terkenal dengan memiliki hamparan padang rumupt yang sangat hijau dengan pemandangan alam yang sangat indah. Maka tidak heran jika banyak wisatawan berkunjung ke Pantai Karang Sewu untuk berfoto dan mengabadikan momen terbaiknya. Temukan lebih banyak informasi seputaran wisata alam terbaik hanya di https://www.wisatabanyumudal.com/

2. Taman Siwa

Destinasi berikutnya lebih dekat dari Pelabuhan gilimanuk, hanya berjarak 400 meter saja yakni Taman Siwa. Taman Siwa sendiri terkenal dengan ikon pariwisata Gilimanuk dengan Patung Dewa Siwa Mahadewa yang tingginya mencapai 22 meter. Selain memiliki patung ikonik Taman Siwa, disini juga Anda bisa duduk-duduk santai sembari menikmati pemandangan dan suasana sekitar di Gazebo yang telah disediakan.

3. Teluk Gilimanuk

Teluk Gilimanuk merupakan salah satu wisata alam yang menyuguhkan pemandangan hingga panorama yang sangat indah untuk dinikmati. Tidak hanya menyuguhkan panorama yang sangat indah, di Teluk Gilimanuk Kalian dapat beraktivitas menaiki perahu motor untuk berkeliling disekitaran teluk. Dengan menawarkan pemandangan yang sangat indah, Teluk Gilimanuk ini menjadi salah satu spot foto yang paling estetik di Gilimanuk.

Baca Juga : 5 Rekomendasi Wisata Alam Balikpapan Terbaik dan Wajib Dikunjungi

4. Bumi Perkemahan Taman Balai Taman Nasional Barat

Bagi Anda yang suka berkemah Bumi Perkemahan Taman Balai Taman Nasional Barat menjadi pilihan terbaik untuk kalian yang ingin berkemah dengan suasana Alam yang tenang. Para wisatawan dapat membangun tenda di Area lapangan yang dikelilingi dengan pepohonan yang sangat teduh, Lokasi Bumi Perkemahan Taman Balai Taman Nasional Barat yang berada di dekat Pantai. Dimana Anda bisa mengunjungi memandang alam yang sangat indah di atas hamparan padang rumput yang mengarah ke laut.

5. Museum Manusia Purba Gilimanuk

Museum Manusia Purba Gilimanuk merupakan salah satu wisata Tidak kalah menarik untuk dikunjungi, Museum Manusia Purba Gilimanuk menyimpan beberapa peninggalan masa lalu sisa rangka binatang, manusia hingga peralatan di jaman dulu. Lokasi ini sangat cocok untuk kalian kunjungi untuk mengenal kehidupan manusia Purba pada zaman dahulu.